Indramayu, Selasa 20 Desember 2022
www.panturajournalist.com Pemerintahan Desa Sukajati Kecamatan Haurgeulis Kabupaten Indramayu, laksanakan pembangunan jalan cor beton penghubung antar Dusun bantuan Pemda Indramayu dari anggaran APBD.
Pembangunan jalan cor beton diblok Warung Jambu sepanjang 219 meter lebar 3,5 meter , tinggi 15 Cm. Adapun blok Bonru 164 meter.
Kepala Desa Sukajati, Karta,SE mengatakan pembangunan di dua titik, masing-masing blok Warung Jambu dan blok Bonru merupakan anggaran APBD Indramayu.
“Pembangunan jalan ini kami dilakukan sesuai mekanisme, mulai dari usulan masyarakat, musyawarah dusun, sehingga terealisasi seperti saat ini.” kata dia.
“Tahun ini pembangunan infrastruktur memang tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, sebab tahun ini peruntukannya masih fokus untuk bantuan langsung tunai (BLT) , ketahanan pangan , dan pemberdayaan masyarakat.”jalasnya.
Menurutnya Pembangunan berupa jalan merupakan salah satu program Desa yang menjadi prioritas melalui program ketahanan pangan. Namun kali ini anggarannya dari Pemda berupa APBD.
“Jalan ini dapat dirasakan langsung oleh masyarakat, sedangkan dalam pengerjaanya dilakukan oleh dinas PUPR ”ujarnya.
Ia juga berharap agar masyarakat dapat menjaga dan merawat pembangunan yang ada dengan cara terus melakukan gotong royong untuk merawatnya.
“Infrastuktur jalan baik itu jalan Desa maupun jalan lingkungan merupakan prioritas utama yang kita benahi, karena jalan sangatlah penting sekali untuk menopang laju perekonomian masyarakat, selain itu jalan merupakan akses penting dalam kemajuan suatu wilayah atau desa, perekonomian bisa maju apabila ditunjang dengan saran prasarana jalan yang bagus,” pungkas Kuwu Karta ( Uri Damuri )