www.panturajournalist.com Indramayu, Pembangunan jalan rabat beton sepanjang 170 meter, Dusun Sukatani Rt. 15 Desa Mekarwaru Kec. Gantar Kab. Indramayu, dengan Menggunakan Dana Desa (DD) tahap 3 tahun 2022, telah terwujud.
Hal tersebut di ungkapkan oleh Kepala Desa Mekarwaru, Omon, ia memaparkan bahwa proses pengerjaan jalan rabat beton ini di kerjakan oleh tenaga kerja dengan sistem padat karya yang melibatkan penduduk setempat, Jum’at ( 11/11/ 2022).
“Proyek pembangunan jalan ini di kerjakan oleh tenaga kerja dengan sistem padat karya yang melibatkan penduduk setempat”, katanya.
Tujuan kegiatan Padat Karya itu untuk pemberdayaan masyarakat serta membuka lapangan kerja bagi warga setempat. Sehingga hasil pekerjaan rabat beton yang dikerjakan masyarakat itu cukup baik, karena kualitasnya sesuai spek pengerjaan.
Dikonfirmasi oleh awak media www.panturajournalist.com terkait pembangunan rabat beton, Kuwu Mekarwaru mengatakan dalam pelaksanaan pembangunan jalan rabat beton di Dusun Sukatani memperhatikan kualitas sesuai yang ditetapkan Pemerintah Pusat.
Hal itu langsung disambut positif oleh masyarakat desa setempat. Jalan yang semula rusak dan langganan becek saat menghadapi musim penghujan, kini jalannya sudah bagus dengan menggunakan kontruksi rabat beton.
Berharap dengan adanya kucuran Dana Desa (DD), kemajuan Desa kian meningkat baik dari segi perekonomian, pendidikan serta kesehatan masyarakat.
Pembangunan jalan rabat beton sepanjang 170 meter, Dusun Sukatani Rt. 15 Desa Mekarwaru Kec. Gantar Kab. Indramayu, dengan Menggunakan Dana Desa (DD) tahap 3 tahun 2022, telah terwujud.
Program Pemerintah Desa Mekarwaru dalam pembangunan baik pembangunan berupa fisik maupun non fisik dengan tujuan untuk mensejahterakan masyarakat dan memfasilitasi kebutuhan-kebutuhan masyarakat. Salah satu pembangunan fisik yang sangat penting yaitu jalan rabat beton.
Pembangunan infrastruktur jalan rabat beton menjadi penunjang aktivitas masyarakat di desa khususnya di bidang pertanian. Masyarakat akan dengan mudah melakukan aktivitas.
Pemerintah pusat secara otomatis memberikan peluang dan kesempatan bagi pemerintah desa untuk membangun wilayahnya masing-masing. Dalam hal ini pemerintah desa tidak dapat berjalan sendiri, peran serta masyarakat sangat diharapkan agar pembangunan dapat lebih maksimal sehingga kesejahteraan masyarakat bisa terwujud.
Desa Mekarwaru merupakan salah satu desa yang berada di wilayah kecamatan Gantar , dengan mayoritas penduduknya sebagai petani
“Kami akan terus berusaha membangun insfrastruktur untuk kepentingan warga, sebab pembangunan insfrastruktur di desa yang memadai dapat mempercepat tumbuhnya perekonomian serta berdampak meningkatnya kesejahteraan masyarakat.” jelas Omon.
Lebih lanjut Omon menjelaskan pemilihan jalan rabat beton selain iusia jalan lebih lama bila dibandingkan menggunakan bahan lainnya. “Karena dengan jalan yang bagus maka melancarkan perekonomian masyarakat, kalau jalannya kurang bagus maka perekonomian akan tersendat-sendat,” kata Omon.
Uri Damuri